Halo, Sobat Lasjogja! Kami baru saja menyelesaikan proyek pembuatan dua unit sink cuci piring berbahan stainless steel untuk Ibu Ad yang berlokasi di Banguntapan, Bantul, Yogyakarta. Proyek ini merupakan salah satu bukti bahwa Lasjogja.com siap membantu berbagai kebutuhan custom pekerjaan besi, galvalum hingga stainless steel dengan hasil yang presisi dan berkualitas.
Lasjogja.com senang sekali bisa membantu Ibu Ad untuk proyek ini. Pekerjaan pembuatan meja sink stainless ini bersamaan dengan pesanan beliau untuk pembuatan meja stainless dan loker besi. Sebuah kepercayaan yang membuat semangat dalam berkarya.
Permintaan dan Spesifikasi
Ibu Ad pertama kali menghubungi kami pada tanggal 18 Februari 2025 untuk berkonsultasi mengenai pembuatan sink cuci piring dari bahan stainless steel. Setelah berdiskusi mengenai ukuran, desain, dan kebutuhan spesifik, akhirnya kami mencapai kesepakatan pada 20 Februari 2025.

Pekerjaan ini melibatkan pembuatan dua unit sink stainless steel yang dirancang khusus agar fungsional dan tahan lama. Bahan stainless steel dipilih karena keunggulannya yang anti karat, higienis, dan mudah dibersihkan—sangat cocok untuk kebutuhan dapur yang mengutamakan kebersihan dan daya tahan.
Untuk penataan dapur yang tidak hanya fungsional namun juga estetis, Kami menyarankan Sobat Lasjogja untuk menggunakan jasa interior yang terdekat di lokasi Anda. Mereka bisa memberikan masukan yang bagus, karena punya banyak pengalaman berharga untuk kita semua.
Proses Pengerjaan & Pengiriman
Setelah kesepakatan tercapai, tim Lasjogja langsung memulai proses pengerjaan. Kami memastikan setiap tahap dikerjakan dengan teliti, mulai dari pemotongan bahan, perakitan, hingga finishing agar hasil akhir maksimal. Pengerjaan ini memakan waktu selama 10 hari dengan hasil yang sesuai ekspektasi klien.
Selama proses berlangsung, tidak ada kendala berarti yang dihadapi. Semua berjalan lancar berkat koordinasi yang baik antara tim kami dan Ibu Ad. Kami juga memastikan bahwa produk yang dihasilkan benar-benar sesuai dengan kebutuhan serta memiliki kualitas yang terjamin.

Proyek ini selesai tepat waktu pada 5 Maret 2025 dan langsung diantar ke lokasi Ibu Ad di Banguntapan Bantul Yogyakarta. Sink stainless steel ini tidak hanya fungsional tetapi juga menambah estetika dapur beliau.
Terima kasih kepada Ibu Ad yang telah mempercayakan pengerjaan sink cuci piring ini kepada kami. Lasjogja.com selalu berkomitmen untuk memberikan hasil terbaik dalam setiap proyek yang kami tangani.
Ingin Membuat Meja Custom Stainless Steel?
Sobat Lasjogja, apakah Anda juga membutuhkan berbagai pekerjaan dari stainless steel? Lasjogja.com memiliki layanan pembuatan cabinet stainless, mesin proofer roti stainless hingga meja stainless. Kami siap membantu!
Dengan pengalaman dan tenaga profesional, kami pastikan setiap produk yang dihasilkan memiliki kualitas tinggi dan sesuai kebutuhan di Bantul, Sleman, Kulon Progo hingga Gunung Kidul. Hubungi kami sekarang untuk konsultasi dan pemesanan!